Wednesday 2 November 2016

Wisata di pulau Karimunjawa



Jawa Tengah adalah salah satu provinsi yang berada di tengah Pulau Jawa dengan luas 34.548 km2. Daerah ini dikenal dengan kekayaan wisatanya, baik itu wisata alam, wisata budaya, maupun wisata kuliner.
Jawa Tengah merupakan miniatur yang mewakili keindahan alam Indonesia dikarenakan di provinsi ini kita dapat menemui berbagai macam wisata alam khas Indonesia antara lain: wisata pantai, wisata bawah laut, wisata gunung, danau, goa, dan masih banyak lagi.

Karimunjawa adalah sebuah nama kepulauan yang berada di sebelah utara Jawa Tengah. Kepulauan ini masuk dalam wilayah Kabupaten Jepara. Karimunjawa telah menjadi wisata taman laut yang terkenal hingga mancanegara.


Pulau ini merupakan rumah bagi terumbu karang, hutan mangrove, hutan pantai, dan berbagai macam spesies fauna. Di Karimunjawa terdapat 242 spesies ikan hias serta fauna langka seperti Elang Laut Dada Putih, Hiu, Penyu Sisik, dan Penyu Hijau. Pohon Dewandaru adalah nama pohon yang menjadi ciri khas di kepulauan ini.

Selain karena keindahan alamnya, Karimunjawa dikenal memiliki ombak yang jinak, air laut yang jernih nan dangkal, serta pasir yang halus sehingga menjadikannya jujugan bagi pecinta wisata pantai.



Semoga artikel ini bisa menjadi referensi liburan buat para netizen.

No comments:

Post a Comment