Wednesday 2 November 2016

Guardiola Ternyata Lebih Suka Performa City di Camp Nou



Manchester City memang berhasil mengalahkan Barcelona. Tapi, manajer Pep Guardiola nyatanya sempat kesal dengan penampilan City di babak pertama.

Pada matchday keempat Grup C yang dihelat di Etihad Stadium, Rabu (2/11/2016) dinihari WIB tadi, City sebenarnya memulai pertandingan dengan tidak mulus ketika Barca terus menekan pertahanan mereka.

City bahkan tertinggal lebih dulu di babak pertama usai Lionel Messi mencetak gol dan bayang-bayang akan kekalahan (lagi) sudah muncul. Namun, City bangkit di babak kedua dan berbalik menang 3-1 lewat gol-gol Ilkay Guendogan (dua gol) dan Kevin De Bruyne.

Kemenangan yang mana membuat Guardiola puas mengingat City sebelumnya dalam tekanan menyusul hasil-hasil buruk belakangan, sebelum mereka mengalahkan West Bromwich Albion akhir pekan kemarin.

Tapi di balik kemenangan itu, tersimpan rasa kesal Guardiola melihat penampilan anak asuhnya terutama di babak pertama. Bahkan Guardiola lebih suka melihat cara City bermain saat menghadapi Barca di Camp Nou dua pekan lalu.

Saat itu City meski tertinggal 0-1 mampu merepotkan Barca sebelum kartu merah Claudio Bravo membuat segalanya berantakan dan mereka kalah 0-4.

"Performa kami saat masih 11 lawan 11 di Barcelona bahkan lebih baik ketimbang 38 menit pertama hari ini," ujar Guardiola seperti dikutipSoccerway.

"Tapi sepakbola seperti ini. Gol itu jelas mengubah mood kami secara keseluruhan. Para pemain sadar bahwa momen buruk sudah selesai," sambungnya.

"Di babak kedua kami lebih kompak dan memenangi bola dengan terus menekan. Setelahnya kami bertahan total."

"Jika kami mampu menyudahi laga ini dengan serangan balik, maka laga akan tuntas lebih cepat."

"Kemenangan ini sangat penting dan tentu saja kami masih punya satu laga untuk dimenangi untuk tetap main di bulan Februari," tutupnya.

No comments:

Post a Comment